Rabu, 08 Februari 2012

Kenapa Pilih Rumah Anak Anyelir


Bermula dari pengalaman para orang tua yang berkeluh kesah, mereka bekerja setiap hari berangkat  pagi subuh dan pulang menjelang malam karena jarak ke tempat kerja yang relatif jauh. Kondisi ini mau tidak mau harus mereka jalani, demi kebutuhan ekonomi dan masa depan anak-anaknya.
Adalah suatu problem tersendiri manakala mereka tidak memiliki seorang pengasuh yang bisa dipercaya, meninggalkan anak-anak pada pengasuhan Baby Siter atau Pembantu bukan solusinya (bahkan kadang bisa mendatangkan kecemasan di tempat kerja), melihat betapa maraknya Kriminalitas dan Kekerasan yang terjadi pada anak-anak saat diluar pengawasan orang tuanya. Rumah tidak selamanya jadi tempat yang aman.
Berpijak pada kepedulian pada sesama orang tua, maka berdirilah: RUMAH ANAK ANYELIR
RUMAH ANAK ANYELIR hadir dengan tujuan agar :
1. Orang tua lebih tenang  bekerja dan beraktifitas karena   anak  dalam pengawasan dan kegiatan yang terarah .
2. Mengurangi kekhawatiran orang tua akan dampak negatif  akibat anak dibiarkan sendiri di rumah (penculikan, tindak  kekerasan oleh PRT/BS, dsb)
3. Menghemat biaya pembelian mainan
4. Belajar bergaul dan bersosialisasi
5. Pengasuh bayaran (Baby Sitter /PRT) tidak semua memiliki kemampuan untuk menjadi pendamping sekaligus  teman kreatif dan penuh kasih sayang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar